Isu Pengalihan Dukungan PAC Belang Partai Demokrat ke Paslon Gubernur YSK – VM

UpdateSulut.com  Dinamika politik di Kecamatan Belang, Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, tengah memanas.

Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Belang Partai Demokrat dikabarkan mengalihkan dukungannya dari pasangan calon (paslon) yang diusung partainya, Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Hanny Joost Pajouw (HJP), kepada pasangan Yulius Selvanus Komaling (YSK) dan Victor Mailangkay (VM) yang diusung oleh Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Informasi ini beredar luas setelah Ketua PAC Partai Demokrat Belang, Iprani Puyungsu, secara terang-terangan menyatakan dukungannya kepada YSK-VM.

Puyungsu, yang telah dua periode menjabat sebagai ketua PAC Demokrat di Belang, dikabarkan siap bergabung dengan Partai Gerindra.

Keputusan ini diduga telah terkonfirmasi melalui komunikasi dengan DPC Partai Gerindra Minahasa Tenggara yang dipimpin oleh Rusni Pontororing.

Langkah politik Puyungsu tak hanya berhenti pada dirinya.

Sumber di lapangan menyebutkan bahwa hampir seluruh jajaran PAC Partai Demokrat Kecamatan Belang akan mengikuti jejak sang ketua untuk berpindah ke Partai Gerindra.

Meski belum ada penjelasan resmi terkait penyebab pengalihan dukungan ini, spekulasi yang beredar menyebutkan bahwa kekaguman terhadap figur Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, yang juga merupakan Presiden Terpilih Periode 2024-2029, menjadi faktor utama di balik pergeseran politik ini.

Iprani Puyungsu sendiri dikenal sebagai tokoh senior di Partai Demokrat, dengan rekam jejak yang kuat dalam pemekaran Kabupaten dan mobilisasi massa di daerahnya.

Mantan Hukumtua Tababo ini memiliki basis dukungan yang solid dan disegani di Belang.

Kepindahan Puyungsu ke Partai Gerindra dipandang sebagai langkah strategis yang bisa berdampak signifikan pada peta politik di Minahasa Tenggara menjelang kontestasi Pilkada Sulawesi Utara.

Meski begitu, baik Partai Demokrat maupun Partai Gerindra belum memberikan keterangan resmi mengenai kabar pengalihan dukungan ini.

Namun, perkembangan ini dipastikan akan menjadi sorotan publik, mengingat pengaruh besar yang dimiliki Puyungsu di tingkat lokal.

Situasi politik di Kecamatan Belang diprediksi akan semakin dinamis, terlebih dengan kepindahan tokoh-tokoh penting yang dapat mengubah arah dukungan dalam Pilkada Sulut mendatang.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *