MANADO,UpdateSulut — Ketua DPD I Partai Golkar Sulut Cristiany Eugenia Paruntu (CEP) menegaskan Partai Golkar dan PDIP adalah sahabat yang terus saling mendukung.
Penegasan CEP tersebut disampaikan kepada wartawan di sela-sela kegiatan Bimtek Fraksi Golkar Selasa (26/07/2022).
“Dulu saat pilkada kita ada lawan, namun setelah terpilih dan menang maka kita harus dukung. Kita adalah sahabat. Bagaimanapun program yang disampaikan Pak Gubernur agar Sulut semakin hebat dan masyarakat mandiri, ” kata Mantan Bupati Minsel ini.
Dirinya pun meminta semua Fraksi Partai Golkar untuk mendukung program program pemerintahan ODSK.
“Saya minta FPG untuk mendukung pemerintahan ODSK, ” tegas CEP.
Disinggung apakah ini signal untuk persiapan 2024 nanti, ditambahkan CEP dirinya hanya mengerjakan apa yang menjadi kehendak Tuhan dan Partai.
“Saya apa yang Tuhan mau, itu yang saya lakukan apa yang partai mau saya lakukan, ” kuncinya.












